SMK Musaga Gelar Table Manner Course di Braling Grand Hotel Purbalingga

Table Manner Course merupakan salah satu cara untuk memberikan pemahaman kepada siswa SMK Muhammmadiyah 1 Purbalingga (SMK Musaga) khususnya kelas XI Kompetensi Keahlian Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran (OTKP) agar mendapatkan pengetahuan dan pengalaman cara berperilaku sebagai seorang sekretaris yang baik dalam menghadiri jamuan makan saat pertemuan-pertemuan kantor/ pertemuan bisnis. Melalui kegiatan ini diharapkan siswa dapat memahami dan mampumempraktikkan tata cara makan dan minum secara internasional dengan baik dan benar saat menghadiri jamuan makan pada pertemuan bisnis, terhindar dari rasa canggung/malu dan prilaku yang salah sehingga lebih percaya diri. Kegiatan pembelajaran Table Manner Course kali ini diselenggarakan pada hari Sabtu (27/11/2021) dengan mengambil tempat di Braling Grand Hotel Purbalingga yang sangat cocok digunakan sebagai wahana pembelajaran karena menerapkan standar protokol kesehatan yang sangat baik dan memiliki fasilitas table manner yang sangat lengkap. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan mengimplementasikan program penguatan pendidikan karakter yakni etiket jamuan makan dalam pertemuan bisnis, menjalin kemitraan dengan industri/pelaku bisnis, dan memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan bagi peserta didik sehingga diharapkan dapat menumbuhkan kemauan belajar yang tinggi.

Table Manner Course Perkuat Pendidikan Karakter

Baca berita selengkapnya di WartaMusaga :

https://smkmusaga.sch.id/read/75/smk-musaga-gelar-table-manner-course-di-braling-grand-hotel-purbalingga 


Komentar