Humas Ditjen Vokasi Kemdikbud Kunjungi RPS MPLB SMK Musaga, Liput Pembelajaran Berbasis Digitalisasi Perkantoran


Selasa, 19 April 2022, Tim Publikasi Humas Ditjen Vokasi Kemdikbud telah melakukan liputan proses pembelajaran di RPS MPLB SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga terkait penerapan digitalisasi/otomatisasi perkantoran sebagai program SMK Pusat Keunggulan. Selain itu juga mewancarai kepala sekolah, guru, alumni dan siswa berprestasi sebagai inspirasi untuk bahan publikasi Ditjen Vokasi Kemdikbud.

Mengawali kunjungan tersebut, dilakukan wawancara dengan kepala sekolah (Suharti, S.Ag.M.M) dan Kakomli. OTKP/MPLB (Ratri Purwaning Warsi, S.Pd) terkait pengelolaan Bantuan Pemerintah SMK Pusat Keunggulan Tahap II Tahun 2021 untuk pembangunan Ruang Praktik Siswa (RPS) Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis (MPLB) SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga. Wawancara juga dilakukan terhadap siswa berprestasi (Sukmaningsih, kelas XII-MPLB/OTKP-3) dan 2 orang alumni terbaik yakni Gina Sonia (Alumni 2019) dan Yuli Sawitri (Alumni 2017) terkait peran dan kisah suksesnya masing-masing.

Kesempatan tersebut dimanfaatkan oleh tim guru MPLB SMK Musaga untuk mengenalkan platform pembelajaran RuangAdmin yang merupakan aplikasi digital perkantoran berbasis website/jaringan LAN untuk mengurangi penggunaan kertas dalam melakukan berbagai pekerjaan kantor (paperless). Dengan dipandu guru pengampu mata pelajaran Dasar-Dasar MPLB (Hidayatul Laela, S.Pd), semua siswa kelas X-MPLB-1 melakukan praktik penggunaan Aplikasi Buku Tamu, Aplikasi Persuratan (SIMAS), Aplikasi Kepegawaian (SIMPEG), dan Aplikasi Inventaris Barang (SIMSET) dengan perangkat komputer yang terkoneksi internet, printer scanner, dan SmartBoard sebagai media pembelajaran interaktif. Harapannya melalui kegiatan tersebut dapat semakin memperjelas keunggulan SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga sehingga dapat dikenal luas secara nasional sebagai SMK Pusat Keunggulan. (*)



Sumber :

https://smkmusaga.sch.id/read/124/humas-ditjen-vokasi-kemdikbud-kunjungi-rps-mplb-smk-musaga-liput-pembelajaran-berbasis-digitalisasi-perkantoran


Komentar